Minggu, 04 Oktober 2020

Obat alami mata kering dan pekat...gratis

 


Mata anda kering dan pekat...? ini solusinya...gratis


Seiring dengan bertambahnya usia maka akan banyak memunculkan berbagai masalah yang berkaitan dengan mata diantaranya adalah ..
  1. mata minus
  2. mata plus 
  3. mata rabun
  4. mata katarak
  5. dan lain-lain
Yang akan sy bahas disini bagaimana mengobati mata kering yang terasa pekat sehingga sering menggangu aktivitas apalagi kalau aktivitas yang berkaitan dg laptop, hp atau komputer maupun aktivitas menulis dan membaca maka akan sangat menggangu sekali, 

Mata pekat dan kering ini  bisa terjadi pada siapa saja, namun keluhan ini lebih sering dialami oleh lansia dan pada wanita. Penderita mata kering akan merasakan gejala berupa mata terasa berpasir atau seperti ada benda asing di mata, mata merah, terasa perih atau gatal, dan silau.

Faktor penyebabnya bisa bermacam-macam, mulai dari kurangnya produksi air mata, berlama lama di depan laptop atau komputer, bermain hp , penyakit autoimun, infeksi, iritasi, alergi, kekurangan nutrisi, mata terlalu sering terpapar angin atau sinar matahari, polusi kendaraan hingga efek samping obat-obatan.

Mata kering bisa ditangani dengan penggunaan obat tetes air mata, atau obat untuk meningkatkan produksi air mata. Selain itu, faktor penyebab mata kering juga perlu diidentifikasi dan diobati.

Namun ada cara yang murah dan gratis untuk mengobati mata kering dan terasa pekat yaitu dengan melakukan seperti yang dilakukan oleh orang zaman dahulu yaitu dengan " wuwung" artinya menyiram atau mengguyur muka atau wajah berkali kali bahkan bisa sampai 25 kali dengan tetap membuka mata. Memang mata akan terasa pedas namun hanya sebentar. Insyaallah kalau anda melakukan secara rutin sehari 3 atau 4 kali mata kering anda akan segera sembuh. Ini adalah pengalaman pribadi penulis dimana saat penulis mengalami mata kering yang terasa pekat dan mengganggu aktifitas membeli obat pembersih mata dan obat mata kering, namun tetap tidak ada bedanya namun saat penulis melaksanakan wuwung sehari 3 atau 4 kali alhamdulillah sudah terasa pekat dan keringnya. Istilah orang tua dulu dg wuwung menurunkan darah putih ke bawah .....????? semoga bermanfaat

Obat alami mata kering dan pekat...gratis

  Mata anda kering dan pekat...? ini solusinya...gratis Seiring dengan bertambahnya usia maka akan banyak memunculkan berbagai masalah yang ...